Pantai Sembilan Sumenep Gili Genting | Kunjung Jatim Wisata





Sebutan kota wisata memang pantas disematkan untuk Kabupaten Sumenep. Sebab Kabupaten dengan julukan The Soul of Madura ini memiliki beragam objek wisata menarik.

Terbaru, ada salah satu daya tarik wisata yang mulai terkenal yaitu Pantai Sembilan yang terletak di Desa Bringsang Kecamatan/Kepulauan Gili Genting Kabupaten Sumenep. Sebutan pantai Sembilan, karena bentuk pantai Bringsang itu menyerupai angka sembilan jika dilakukan foto udara. Di hamparan pasir putih itu terdapat air laut yang masuk ke lingkaran cekungan. Aliran air laut ke cekungan itulah yang menjadi keunikan tersendiri dari pantai yang berada di tengah-tengah pulau Gili Genting tersebut. Keberadaan pantai Sembilan sudah mulai ramai diperbincangkan di media sosial karena keunikan tersendiri dari pantai yang baru dikenal tersebut.



 Wisatawan hanya butuh waktu tempuh selama 30 menit untuk menyeberang dari pelabuhan Tanjung Saronggi dengan perahu rakyat menuju pelabuhan Bringsang di Kecamatan Gili Genting. Ongkos perahu untuk menuju kesana hanya Rp10 ribu per penumpang.

Pantai Sembilan itu mudah dijangkau, karena berada di tengah-tengah pulau Gili Genting. Setelah turun dari pelabuhan Bringsang wisatawan hanya butuh jalan kaki menuju pantai Sembilan. Karena pelabuhan dengan pantai Sembilan berdampingan.

Selain itu, saat ini sudah ada paket wisata Pantai Sembilan-Pulau Gili Labak. Bagi wisatawan yang senang dengan jelajah pulau, bisa memanfaatkan paket wisata tersebut dengan tarif murah. Untuk melakukan perjalanan paket wisata melalui pelabuhan Tanjung Saronggi menuju pantai Sembilan di pulau Gili Genting, lalu dilanjutkan menuju pulau Gili Labak di Kecamatan Talango hanya membayar perahu Rp1,5 juta dengan kapasitas perahu maksimal 50 orang.



Dari Pantai Sembilan menuju Pulau Gili Labak hanya butuh waktu 1 jam dengan perahu besar. Jadi paket wisata itu waktu tempuhnya 1,5 jam. Sementara biaya transportasi perahu Rp1,5 juta itu pulang-pergi.

Pantai Sembilan memiliki keunikan yang tidak kalah bagus dengan pantai terkenal lainnya di Indonesia. Antara lain, selain pantainya berbentuk angka sembilan, juga memiliki pasir putih yang bersih dari sampah, air laut yang jernih dengan hiasan terumbu karang, sehingga cocok untuk wisatawan yang suka snorkling.
Bahkan pada tahun ini, pantai Sembilan menurut Ibnu sudah dikunjungi dan disurvei oleh Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia (ASPPI) Jawa Timur. Sebab pada bulan Juli mendatang ada program kunjungan 100 anggota ASPPI seluruh Indonesia dengan tema Suramadu Adventure Trip II 2016.

Selain kunjungan wisatawan nasional, pada desember nanti akan ada kapal pesiar dari Amerika yang akan bersandar di dekat pantai Sembilan. Lalu wisatawan asing itu akan naik sekoci menuju pantai. Hal itu sangat bagus untuk promosi wisata Sumenep secara nasional dan internasional.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Pantai Sembilan Sumenep Gili Genting | Kunjung Jatim Wisata"

Post a Comment